5 Kepala Daerah di Jabar Kena OTT KPK 2018, Nomor 3 Sedang Hamil saat Ditangkap

Sepanjang 2018, ada lima kepala daerah di Jawa Barat (Jabar) yang berurusan dengan lembaga penegak hukum antirasuah KPK.
Kamis, 27 Des 2018 12:05 WIB Author - Achmad Syukron Fadillah

BANDUNG - Sepanjang 2018, ada lima kepala daerah di Jawa Barat (Jabar) yang berurusan dengan lembaga penegak hukum antirasuah Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Kebanyakan para kepala daerah tersebut tersangkut kasus suap, berikut daftarnya.

1. Imas Aryumningsih


Bupati Subang itu terjaring operasi tangkap tangan (OTT) KPK di rumah dinasnya, Selasa (13/2). Imas pun menjadi kepala daerah di Jabar pertama yang berurusan dengan KPK di awal 2018.

KPK menangkap Imas atas kasus suap perizinan lokasi di Kabupaten Subang. Imas dalma dakwaan jaksa disebutkan menerima uang panas dari seorang pengusaha bernama Puspa Sukrisna sebesar Rp410 juta.

PT Putra Binaka Mandiri dan PT Alfa Sentra Property berjanji bakal memberikan uang Rp1 miliar kepada Imas. Asalkan, yang bersangkutan dapat memberikan izin prinsip lokasi yang dikeluarkan Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Subang.

Baca juga :