Banten, Jurnal Jabar - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten berkomitmen mendukung kesuksesan pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024, salah satunya dengan memantau pemberitaan di media untuk mengantisipasi hoaks. Pelaksana Tugas (Plt.) Kepala Diskominfo SP Banten, Nana Suryana, mengatakan pihaknya akan melaporkan kepada Bawaslu Provinsi Banten jika menemukan konten hoaks.
Dan kemudian bila ada konten-konten hoaks terkait dengan pemilu, akan kita langsung informasikan kepada bawaslu provinsi banten, katanya dikutip dari akun instagram @pemprov.banten, Jumat (21/7).
Lebih lanjut, Nana menyatakan pemprov akan memantau pemberitaan media secara rutin untuk mengantisipasi hoaks terkait pemilu. Pemantauan akan lebih intensif saat pelaksanaan Pemilu 2024 semakin dekat.
Saat ini kita lakukan monitoring terhadap pemberitaan media. Kita lakukan seminggu sekali. Itu bisa nanti kita lakukan secara lebih intensif lagi, bisa dilakukan monitoring secara harian, katanya.
Sebagai informasi, Pemprov Banten membahas penanganan konten negatif dan hoaks jelang Pemilu 2024 bersama Kementerian Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan RI. Pembahasan tersebut dikemas dalam bentuk rapat koordinasi dengan tema Cerdas Berdigital di Tahun Pemilu.