Dishub Kota Depok Pasang 16.696 Lampu PJU Sepanjang 2021

Kepala Dishub Kota Depok, Eko Herwiyanto, mengatakan, dibutuhkan 23.000 lampu PJU untuk menerangi seluruh titik jalan.
Senin, 03 Jan 2022 16:43 WIB Author - Kartiko Bramantyo Dwi Putro

Depok, Jurnal Jabar Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Depok, Jawa Barat, telah memasang sebanyak 10.696 lampu penerangan jalan umum (PJU) sepanjang 2021. Kepala Dishub Kota Depok, Eko Herwiyanto, mengatakan, dibutuhkan 23.000 lampu PJU untuk menerangi seluruh titik jalan.

Berdasarkan kajian, Kota Depok membutuhkan 23.000 lampu PJU untuk menerangi seluruh titik jalan, sehingga masih menyisakan kurang lebih 12.000 yang belum terpasang, kata Eko, dikutip dari berita.depok.go.id, Senin (3/1).

Eko menjelaskan, pihaknya sudah memetakan titik pemasangan 12.000 lampu PJU, yakni terdiri dari 3.000 titik di jalan-jalan protokol dan 9.900 titik terletak di jalan lingkungan.

Menurut Eko, Dishub juga sudah mendelegasikan pihak kelurahan untuk menangani pemasangan PJU jalan lingkungan. Sesuai dengan Peraturan Menteri Dalam Negeri (Permendagri), masing-masing kelurahan telah mendapatkan pagu anggaran.

Untuk mengejar kebutuhan PJU di jalan lingkungan, bisa melalui kelurahan karena mereka punya pagu anggarannya sendiri dan lebih tahu prioritas lokasinya, jelasnya.

Baca juga :