DPRD Pati Dukung Upaya Pemberantasan Peredaran Rokok Ilegal

Peredaran rokok ilegal atau rokok tanpa cukai semakin marak terjadi di sejumlah daerah di Indonesia.
Senin, 07 Nov 2022 15:08 WIB Author - Tim redaksi

Anggota DPRD Kabupaten Pati, Sutikno mengapresiasi upaya pemerintah untuk memberantas peredaran rokok ilegal. Dirinya pun mengaku siap membantu upaya pemerintah untuk melakukan operasi gempur rokok ilegal.

Menurut Sutikno, Salah satu cara yang dapat dilakukan dalam memberantas peredaran rokok ilegal adalah dengan sosialiasi ke desa. Pasalnya, dia mengungkapkan masyarakat desa merupakan masyarakat yang paling banyak mengonsumsi rokok ilegal.

Peningkatan sosialisasi ke masyarakat karena perokok terbanyak itu masyarakat desa perlu digalakkan, kata Sutikno belum lama ini.

Diketahui, peredaran rokok ilegal atau rokok tanpa cukai semakin marak terjadi di sejumlah daerah di Indonesia. Maraknya rokok ilegal tersebut dapat berdampak buruk terhadap perkembangan rokok nasional karena terdapat ketidakadilan dan ketidakseimbangan persaingan.

Lebih lanjut, Politisi Partai NasDem itu mengkhawatirkan kesehatan masyarakat yang mengonsumsi rokok ilegal. Hal itu dikarenakan kandungan nikotin yang tidak terkontrol dalam rokok ilegal bisa sangat berbahaya.

Baca juga :