GARUT - TNI Angkatan Udara (AU) memberikan bantuan berupa bangunan jembatan gantung, yang membentang melewati Sungai Cimanuk di pelosok daerah perbatasan Kecamatan Cibatu-Cibiuk, Kabupaten Garut, Jawa Barat, untuk memudahkan akses aktivitas masyarakat sehari-hari.
TNI akan membantu program pemerintah, salah satunya dengan membangunkan jembatan perintis di Garut, kata Komandan Korpaskhas TNI AU Marsekal Muda Eris Widodo usai peresmian jembatan gantung di Desa Cibiuk Kaler, Kecamatan Cibiuk, Kabupaten Garut, Rabu (31/7).
Ia menuturkan, bantuan pembangunan jembatan gantung bagi masyarakat itu, merupakan rangkaian acara bakti sosial dalam merayakan Hari Ulang Tahun ke-76 TNI AU.
Salah satu program bantuan untuk masyarakat itu adalah membangun jembatan, kerja sama dengan organisasi alam Vertical Rescue, yang dapat dimanfaatkan masyarakat untuk melakukan berbagai aktivitas dengan aman dan nyaman.
Jembatan ini dibangun bersama dengan Vertical Rescue Indonesia dibantu warga untuk menunjang aktivitas warga di dua kecamatan, kata Eris.