CIGOMBONG - PT KAI memastikan bahwa operasional Kereta Api (KA) jurusan Bogor-Sukabumi, maupun sebaliknya sudah kembali normal.
PT KAI telah merampungkan perbaikan rel di perlintasan Stasiun Maseng-Cigombong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, yang sempat tertimbun longsoran.
Perbaikan selesai pada Senin pukul 11.54 WIB. Selanjutnya jalur dapat dilalui KA 225 relasi Sukabumi-Bogor mulai pukul 12.04 WIB, kata Kepala Humas PT KAI Daop 1 Jakarta, Eva Chairunisa, Senin (23/12).
PT KAI dibantu oleh Satker DJKA Kementerian Perhubungan (Kemenhub), dalam melakukan perbaikan rel KA sepanjang 70 meter akibat tertimbun longsor pada Minggu (22/12) malam.
Akibat peristiwa itu, perjalanan KA Bogor-Sukabumi pada Senin (23/12) pagi tidak maksimal. Sebab operasionalnya hanya dilakukan sebatas pada lintasan Stasiun Cigombong-Stasiun Sukabumi.