Komitmen Pemkot Depok Tingkatkan Pelayanan Kesehatan

Pemkot Depok berkomitmen untuk memberikan peningkatan pelayanan kesehatan terutama di RSUD Depok.
Jumat, 16 Agst 2019 09:18 WIB Author - Rina Suci

DEPOK - Pemerintah Kota (Pemkot) Depok Jawa Barat berkomitmen untuk memberikan peningkatan pelayanan kesehatan, terutama di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) kepada masyarakat agar merasa aman dan nyaman.

Sebagai bentuk komitmen untuk meningkatkan mutu pelayanan ke masyarakat, RSUD Kota Depok melaksanakan Survei Simulasi Akreditasi (SNARS) Edisi I bersama Tim Komisi Akreditasi Rumah Sakit. Karena itu, dirinya sebagai kepala daerah diminta untuk menyampaikan sejumlah rencana ke depan terkait pelayanan di RSUD Depok.

Survei Standar Nasional Akreditasi Rumah Sakit untuk peningkatan mutu pelayanan, khususnya terkait keselamatan pasien terus kita lakukan, kata Wali Kota Depok Mohammad Idris di Depok, Jumat (16/8).

Survey kali ini bukan untuk peningkatan tipe RSUD. Namun untuk survei simulasi terkait mutu pelayanan khususnya terkait keselamatan pasien, jelasnya.

Ia menuturkan, untuk memajukan RSUD Depok, pihaknya akan berupaya dalam peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) tenaga kesehatan dan seluruh petugas yang ada. Dengan begitu, masyarakat yang datang untuk mendapatkan pelayanan akan lebih nyaman, aman, dan puas.

Baca juga :