Indramayu, Jurnal Jabar Bermula dari aduan masyarakat lewat layanan Indramayu Cepat Tanggap (I-Ceta), Pemerintah Kecamatan Sindang, Kabupaten Indramayu, melakukan reaksi cepat tanggap terhadap masyarakat tidak mampu pengidap kanker payudara di Desa Terusan, Selasa (8/2).
Kita bersama Puskemas Sindang terjun menuju lokasi Ibu Raniah pengidap kanker payudara. Dari Program Dokter Masuk Rumah (Dok-Maru) warga kami mendapat layanan medis, kata Camat Sindang, Rusyad Nurdin, dilansir dari indramayukab.go.id.
Camat Rusyad menyebutkan, Raniah adalah seorang janda dengan dua anak. Kondisinya yang memprihatinkan itu membuat Pemcam Sindang bergegas membantu dalam pelayanan medisnya.
Mudah-mudahan Allah memberikan kesembuhan untuk Ibu Raniah dan ini ada titipan sekaligus salam dari Ibu Bupati Indramayu Nina Agustina untuk Ibu Raniah semoga bisa diangkat segera penyakitnya, tandas Rusyad.