Kabupaten Bogor, Jurnal Jabar Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor berkomitmen meningkatkan kesetaraan gender dengan mengintegrasikan isu gender dalam perencanaan pembangunan. Perencanaan responsif gender diharap dapat menghasilkan pembangunan yang bisa dimanfaatkan baik oleh laki-laki maupun perempuan.
Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bogor, Burhanudin, mengatakan perlunya pengintegrasian pengalaman agar program responsif gender tersebut dapat tepat sasaran.
Responsif gender melalui pengintegrasian pengalaman, aspirasi kebutuhan, potensi penyelesaian permasalahan laki-laki dan perempuan, sehingga program bisa tepat sasaran, ujar Burhanudin pada Rapat Koordinasi (Rakor) Pengarusutamaan Gender, Rabu (15/2).
Burhanudin menilai, diperlukan sinergitas yang baik antar Organisasi Perangkat Daerah (OPD) perihal pengarusutamaan gender. Menurutnya, seluruh OPD di Kabupaten Bogor mesti bersinergi dalam menyukseskan program tersebut.
Kita harus jadi super tim agar program ini sukses. Kita sebagai pilar-pilarnya harus kuat dan tidak rapuh dengan cara mengisi kegiatan sesuai tupoksi masing-masing dan tentunya terintegrasi dengan saling toleransi, tuturnya.