Kota Tangerang, Jurnal Jabar Wali Kota Tangerang, Arief R. Wismansyah, meresmikan pencanangan program RW Tanpa Sampah, Menuju Kelurahan Tanpa Sampah, di Komplek Lapas Klas 1, Kelurahan Babakan, Senin (21/2). Kegiatan ini digelar bertepatan dengan peringatan Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) Tahun 2022.
Arief menjelaskan, program RW Tanpa Sampah yakni pemilahan sampah yang dilakukan lewat tiap rumah tangga. Program ini dinilai dapat mengurangi beban dari TPA Rawa Kucing yang menjadi muara sampah dari rumah tangga maupun lingkungan di wilayah Kota Tangerang.
Karena saat ini sampah yang masuk di TPA Rawa Kucing mencapai 1.500 ton per hari, ungkap Arief, dilansir dari tangerangkota.go.id.
Arief juga menjabarkan bahwa Pemkot Tangerang tengah menyiapkan skema pengangkutan sampah dari rumah tangga agar tidak terjadi penumpukan di lingkungan.
Sampah yang sudah terpilah akan dibawa secara terpisah, sedangkan residunya akan diangkut ke TPA dengan bentor, papar Arief.