JAKARTA - Marketplace periklanan mulai dirintis di Indonesia, untuk membantu mempertemukan dan menghubungkan para pemegang brand (merk) dengan agency periklanan.
Chief Executive Officer PT. Kirbat Baru Indonesia, Yohanes Rocky, di Jakarta, Rabu (19/2), mengatakan pihaknya berupaya mengembangkan aplikasi periklanan berbasis e-commerce.
Inovasi di dunia periklanan semakin tumbuh positif. Kami percaya dengan perencanaan dan strategi marketing yang tepat, brand bisa dikenal dan dikonsumsi oleh masyarakat, katanya.
Untuk itu, pihaknya mengembangkan marketplace periklanan yang pertama di Indonesia, dan diberi nama Ads Mall.
Marketplace dikembangkan untuk membantu brand dan agency periklanan agar bisa tumbuh bersama di industri yang kompetitif. Harapan kami, efisiensi biaya dan kesesuaian market bisa tercapai melalui Ads Mall, kata Yohanes.