Daur Ulang Plastik Hasilkan 5 Manfaat

Indonesian Plastics Recyclers (IPR) atau perkumpulan pelaku daur ulang plastik Indonesia, mengatakan terdapat lima manfaat daur ulang.
Selasa, 03 Sep 2019 20:00 WIB Author - Rina Suci

JAKARTA - Indonesian Plastics Recyclers (IPR) atau perkumpulan pelaku daur ulang plastik Indonesia, mengatakan terdapat lima manfaat apabila masyarakat bisa mendaur ulang sampah dari hasil konsumsi sehari-hari.

Pertama, pengurangan timbunan sampah yang efektif, kata Sekretaris Jenderal IPR Wilson Pandhika di Jakarta, Selasa (3/9).

Pengurangan dari penimbunan sampah akan mengalihkan material sampah plastik ke Tempat Pembuangan Akhir (TPA), maupun ke industri yang bisa mendaur ulang menjadi bahan baku.

Kedua, sampah-sampah yang dihasilkan oleh masyarakat tersebut memiliki nilai ekonomis lebih. Terutama apabila mampu diolah dengan baik menjadi bahan baku tertentu. Manfaat kedua yaitu material recovery atau pemulihan.

Ketiga, masyarakat bisa melakukan embedded energy recovery atau pemulihan energi tertanam. Sebagai contoh, botol plastik yang diproduksi mulai dari proses ekstraksi, pengolahan hingga menjadi botol. Hal itu sudah terdapat energi yang digunakan.

Baca juga :