JAKARTA - PT. Eurokars Motor Indonesia (EMI) secara resmi membuka diler ke-11 di wilayah Jabodetabek.
Diler yang terletak di Pusat Niaga Bintaro Jaya, Tanggerang Selatan, ini dinamai Mazda Bintaro.
Diresmikannya Mazda Bintaro menjadi bukti dari komitmen Eurokars Motor Indonesia terhadap perkembangan merk Mazda di Indonesia sejak dipegang oleh Eurokars Group, ungkap Presiden Direktur PT. EMI Roy Arman Arfandy di sela-sela peresmian diler Mazda Bintaro, Kamis (10/10).
Pengelolaan Mazda Bintaro yang berada dalam naungan PT SUN Motor ini, merupakan diler yang mengadopsi Corporate Identity Mazda terkini. Serta menerapkan standard layanan internasional sesuai dengan arahan kantor pusat Mazda di Jepang.
Dengan identitas terkini yang dimiliki oleh Mazda Bintaro dan dengan akan diterapkannya identitas ini pada diler-diler Mazda lainnya, kami yakin hal ini dapat turut memperkuat citra merek premium yang dimiliki oleh Mazda, kata Roy Arman.
Mazda Bintaro terletak di tengah hunian eksklusif Bintaro Jaya dan kawasan niaga, serta bisnis yang menjadi barometer perkembangan bisnis di wilayah Selatan Jakarta dan Tangerang. Di wilayah ini, perkembangan otomotif juga dianggap pesat.