BANDUNG - Kota Bandung kini memiliki destinasi wisata baru yakni Pusat Sains dan Teknologi Nuklir Terapan Badan Tenaga Nuklir Nasional (PSTNT Batan), di Jalan Tamansari.
Destinasi ini resmi dibuka dan bisa dikunjungi oleh masyarakat umum, sebagai wahana edukasi, mulai Rabu (30/10).
Wali Kota Bandung, Oded M Danial, menyatakan dibukanya destinasi wisata baru ini merupakan hasil kerja sama PSTNT Batan dengan Pemerintah Kota Bandung.
Kerja sama ini ditandai dengan penandatanganan nota kesepahaman (MoU) di antara keduanya. Ini bisa dijadikan kawasan edukasi kepada masyarakat. Lokasi seperti ini harus dimanfaatkan agar masyarakat menjadi tahu mengenai nuklir, kata Oded.
Pada wahana tersebut, wisatawan bisa melihat sejumlah alat dan hasil pengembangan PSTNT Batan. Wisatawan bisa mengunjungi ruang teknik analisis radiometri, laboratorium radio isotop dan senyawa bertenda, serta pengolahan limbah.