BANDUNG - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Jawa Barat ( DPRD Jabar), Taufik Hidayat, mengatakan bahwa e-planning dan e-budgeting menjadi salah satu komponen penting, dalam penyusunan pembangunan daerah yang terintegrasi dan transparan.
Tidak saja membantu dalam perencanaan pembangunan daerah. Tapi juga demi penggunaan anggaran yang efektif dan efisien, juga sinkronisasi kebijakan daerah dan pusat, kata Taufik Hidayat pada acara Sosialisasi E-Planning dan E-Budgeting kepada Pimpinan dan Anggota DPRD Jabar di Aula BPSDM Jabar, Kota Cimahi, Kamis (16/1).
Oleh karena itu, Taufik meminta kepada semua pimpinan dan anggota DPRD untuk memahami e-planning dan e-budgeting.
Selain itu, e-planning dan e-budgeting pun akan mendukung tiga fungsi utama DPRD, yakni pembentukan perda, penganggaran, dan pengawasan.
Selain itu pertemuan ini juga untuk meng-upgrade pengetahuan ketatanegaraan bagi para anggota DPRD, katanya.