Jakarta - Pemerintah meluncurkan kredit usaha rakyat (KUR) sektor perikanan kepada 6.204 nelayan di enam provinsi. Salah satunya Jawa Barat (Jabar). Anggaran yang disediakan Rp201,2 miliar.
Pemerintah mengembangkan jenis KUR untuk rakyat. Salah satunya KUR perikanan, ujar Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Darmin Nasution, via keterangan tertulis, Minggu (24/3).
Pusat penyaluran KUR perikanan berlangsung di Pelabuhan Morodemak, Demak, Jawa Tengah (Jateng). Nilai KUR yang disalurkan di sana Rp72,2 miliar untuk 2.122 debitur melalui beberapa penyalur.
Sedangkan Jawa Timur (Jatim), menerima Rp77,31 miliar untuk 2.348 debitur. Berikutnya Jabar Rp22,96 miliar kepada 700 debitur, Sulawesi Tenggara (Sultra) Rp17,36 miliar bagi 698 debitur, Sumatera Selatan (Sumsel) Rp6,66 miliar untuk 169 debitur, dan NTB Rp4,71 miliar kepada 167 debitur.
Secara nasional, penyaluran KUR perikanan mencapai Rp5,2 triliun kepada 220 ribu debitur hingga Februari 2019. Program serupa turut diberikan di sektor perkebunan dan peternakan sejak 2015.