KARAWANG - Sebanyak 93 kelompok tani di Kabupaten Karawang, Jawa Barat (Jabar) menerima bantuan alat mesin pertanian (alsintan) dari Kementerian Pertanian (Kementan).
Masing-masing kelompok tani mendapatkan satu bantuan alsintan, kata Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana, di Karawang, Selasa (16/10).
Saat penyerahan bantuan Cellica mengatakan, pemerintah pusat melalui Kementan memberikan bantuan alsintan dengan maksud membantu peningkatan produktivitas pertanian di Karawang. Menurutnya, produksi padi di Karawang rata-rata mencapai 1,3 juta ton gabah dari total luas areal pertanian 97.000 hektare (ha).
Cellica berharap, produktivitas petani meningkat seiring dengan tingginya perhatian pemerintah. Pasalnya, kelompok tani di Karaeang juga membutuhkan komponen lain dalma bertani selain alsintan.
Sementara, Kepala Dinas Pertanian Karawang Hanafi mengatakan, bantuan 93 unit alsintan diberikan berdasarkan aspirasi para kelompok petani. Alsintan tersebut terdiri dari dua unit traktor roda empat, 40 traktor roda dua, 10 handsprayer elektrik, tiga power thresher, dua kultivator, dan pompa air berbagai ukuran.