Kenangan BJ Habibie di Kantor PT Dirgantara Indonesia

Lantai 9 Ops Room Gedung Pusat Manajemen (GPM) PT Dirgantara Indonesia (Persero) menyimpan kenangan sosok BJ Habibie.
Kamis, 12 Sep 2019 12:00 WIB Author - Rina Suci

BANDUNG - Ada kenangan yang tidak akan pernah lekang oleh waktu, di lantai 9 Ops Room Gedung Pusat Manajemen (GPM) PT Dirgantara Indonesia (Persero).

Kenangan dari sosok Presiden ketiga Republik Indonesia Bacharuddin Jusuf Habibie, yang meninggal dunia dalam usia 83 tahun, pada pukul 18.05 WIB di RSPAD Gatot Subroto, Jakarta, Rabu (11/9).

Memori tersebut ialah ruangan kerja BJ Habibie, selama dirinya menjadi pimpinan tertinggi di PT DI, yang sebelumnya PT Industri Pesawat Terbang Nurtanio (IPTN).

Tepat di belakang ruang kerjanya, terdapat ruang khusus tempat BJ Habibie melepas lelah jika harus bekerja lembur selama menjadi Presiden Direktur PT IPTN.

Ruang istirahat BJ Habibie tersebut terbagi menjadi beberapa sekat, seperti ruang untuk makan yang di dalamnya terdapat sebuah meja makan.

Baca juga :