Menkes Nilai Kemampuan Pelayanan RSHS Harus Ditingkatkan

Menkes meninjau beberapa ruang pelayanan kesehatan masyarakat, di Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) Bandung.
Senin, 23 Des 2019 14:38 WIB Author - Rina Suci

BANDUNG - Menteri Kesehatan (Menkes), Terawan Agus Putranto, pada Senin (23/12) meninjau Rumah Sakit Hasan Sadikin di Kota Bandung, untuk mengecek kesiapan fasilitas kesehatan melayani warga, menjelang libur Natal 2019 dan Tahun Baru 2020.

Ia meninjau beberapa ruang pelayanan kesehatan masyarakat, di Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) Bandung dan mengunjungi Gedung Anggrek, yang diresmikan pada Juli 2019.

Usai melakukan peninjauan, Terawan mengatakan bahwa daya tampung pasien RSHS sebagai rumah sakit rujukan di Jawa Barat, perlu ditingkatkan.

Jadi saya lihat kemampuan dan batas kemampuan. Nah batas kemampuannya ini harus ditingkatkan, terbatasnya di mana akan kami diskusikan, apa saja yang bisa membuat kemampuannya meningkat, imbuhnya.

Sementara itu, Direktur RSHS Bandung, dr. Nina Susana Dewi, mengatakan bahwa rumah sakit menyiagakan lima dokter di UGD selama libur akhir tahun.

Baca juga :