Meriahnya Pawai HSN 2019 di Cianjur

Pawai Hari Santri Nasional (HSN) 2019 di Cianjur terpusat di Taman Alun-alun Cianjur.
Selasa, 22 Okt 2019 18:00 WIB Author - Rina Suci

CIANJUR - Peringatan Hari Santri Nasional (HSN) 2019 di Cianjur yang digagas Pemkab Cianjur, bersama ormas islam dan pondok pesantren diikuti 20 ribu santri dan santriwati. Mereka datang dari berbagai ponpes yang ada di wilayah tersebut.

Kegiatan yang digelar dengan tajuk Santri Indonesia untuk Perdamaian Dunia, diawali dengan upacara pembukaan di area terminal Pasirhayam Cianjur, Selasa (22/10). Kemudian dilanjukan dengan berbagai kegiatan yang terpusat di Taman Alun-alun Cianjur.

Ketua Panitia HSN 2019 Kabupaten Cianjur, Pipin S Arifin, kepada wartawan mengatakan peringatan HSN 2019 merupakan kerja bareng Pemkab Cianjur, dengan seluruh ormas Islam dan ponpes se-Kabupaten Cianjur.

Peserta mencapai 20 ribu orang santri yang mengikuti rangkaian acara sejak pagi, hingga ditutup dengan tabliqh akbar menjelang malam. Setelah upacara peserta mengikuti pawai keliling ruas jalan protokol Cianjur dan berakhir di halaman Masjid Agung, kata Pipin.

Pada HSN 2019 kali ini, panitia menggelar sejumlah lomba, seperti lomba membaca kitab, lomba marawis dan hadrah, lomba kaligrafi dan lomba syahril Quran.

Baca juga :