Presiden Argentina Teken MoU Penyetaraan Ijazah Antarnegara

Pemerintah Indonesia dengan Argentina memperbaiki interaksi antar-masyarakat, atau "people to people contact".
Rabu, 26 Jun 2019 19:04 WIB Author - Rina Suci

BOGOR - Pemerintah Indonesia dengan Argentina memperbaiki interaksi antar-masyarakat, atau people to people contact, salah satunya melalui perbaikan proses perolehan visa kunjungan.

Pada saat Presiden (Joko Widodo) langsung menyampaikan, Presiden (Mauricio Macri) langsung merespons, sistemnya mereka akan ditinjau ulang lagi, kata Menteri Luar Negeri Retno Marsudi ditemui di Istana Kepresidenan Bogor pada Rabu (26/6).

Menlu berharap dengan pernyataan Presiden Mauricio akan ada perbaikan yang signifikan terhadap proses perolehan visa.

Selain itu, untuk meningkatkan interaksi antara masyarakat Indonesia dan Argentina, Menlu menjelaskan perlunya standardisasi penyamaan ijazah pendidikan.

Retno menjelaskan sebelumnya terdapat kendala standardisasi untuk ijazah atau sertifikasi untuk keperluan di sektor pendidikan.

Baca juga :