Cikarang, Bekasi - Menjelang Hari Buruh atau May Day, gabungan serikat buruh yaituFSPMI, SPBI, KEP SPSI, GSPMII, KASBI, FKI, dan GSPB akan memperingati May Day dengan aksi damai.
Sebanyak 1.278 personil kepolisian di Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, akan mengamankan peringatan May Day yang jatuh setiap 1 Mei.
Kita kerahkan 1.278 personil gabungan dari polres, polsek, dan bantuan Brimob Polda Metro Jaya, kata Kapolres Metro Bekasi, Kombes Pol Candra Sukma Kumara di Cikarang, Selasa.
Candra mengatakan, pengamanan dilakukan di sepanjang jalan, dimana para buruh akan melintas ke Jakarta, maupun di titik pusat kegiatan buruh yang ada di Kabupaten Bekasi.
Para buruh di Kabupaten Bekasi ada yang melaksanakan May Day ke Jakarta maupun di Bekasi sendiri, katanya.