10.000 Bibit Mangrove Ditanam di Desa Ketapang, Kabupaten Tangerang
Kabupaten Tangerang, Jurnal Jabar – Sebanyak 10.000 bibit pohon mangrove yang terdiri dari 5.000 batang pohon jenis R. Stylossa dan 5.000 batang jenis A. Marina ditanam di Desa Ketapang, Kecamatan Mauk, Kabupaten Tangerang, pada Minggu (28/11).
"Harapan kami kegiatan menanam 10.000 pohon mangrove dapat bermanfaat dari sisi ekologis dan ekonomis untuk mendukung kegiatan BUMN dalam gerakan hijaukan Indonesia, serta dapat dirasakan langsung manfaatnya oleh lingkungan sekitar Desa Ketapang, Mauk Tangerang," terang Kepala Seksi Teknologi Hasil Perikanan Dinas Perikanan Kab. Tangerang, Hari Mahardika dilansir dari tangerangkab.go.id.
Sementara itu, Sekretaris PT Permodalan Nasional Madani (PNM), L Dodot Patria Ary, mengatakan Penanaman ini masuk program PT Permodalan Nasional Madani (PNM) dalam rangka menyambut Bulan Menanam Pohon Nasional pada Desember 2021 dan menyukseskan Gerakan Kolaborasi BUMN Hijaukan Indonesia.
"Tujuannya, untuk melestarikan alam, lingkungan sehat dan bersih, serta mewujudkan penyerapan polusi udara dari tanaman mangrove," ujarnya.
Dia berharap warga dan seluruh elemen masyarakat sekitar turut menjaga dan merawat kelestarian tanaman mangrove sehingga manfaatnya dapat dirasakan bersama.