50 Ribu Warga Banten Terima Bantuan Jamsosratu Bulan Ini

50 Ribu Warga Banten Terima Bantuan Jamsosratu Bulan Ini Pemprov Banten bersama perwakilan Bank BRI. Sumber Foto: dinsos.bantenprov.go.id

Banten, Jurnal Jabar – Sebanyak 50 ribu keluarga penerima manfaat (KPM) se-Banten akan menerima bantuan program Jaminan Sosial Rakyat Banten Bersatu (Jamsosratu). Bantuan dengan total anggaran Rp50 miliar ini akan disalurkan pada 19 November 2021.

“Penyaluran akan dilakukan pada 19 November ini, kita akan segera buat skema penyalurannya sekaligus juga dilakukan penyaluar Usaha Ekonomi Produktif (UEP),” ujar Kepala Dinas Sosial, Nurhana saat penandatanganan kerjasama di Gedung Dinsos Banten, Kota Serang, Senin (15/11/2021).

Nurhana menjelaskan Kepastian penyaluran bantuan Jamsosratu ini setelah dilakukan Perjanjian Kerja Sama (PKS) antara Pemprov Banten dengan bank penyalur.

"Secara teknis Bank BJB akan menyalurkan untuk Kabupaten Lebak, Pandeglang, Tangerang, Kota Tangerang, dan Tangerang Selatan," terangnya.

Penyaluran di Kota Serang akan dilakukan Bank BRI, sedangkan Bank Banten akan menyalurkan untuk Kota Cilegon dan Kabupaten Serang

Penyaluran Jamsosratu ini ditargetkan selesai pada minggu ketiga Desember 2021.

Sementara itu Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Provinsi Banten Rina Dewiyanti berharap proses penyaluran Jamsosratu dapat berjalan sebagaimana mestinya.

“Semoga seluruh proses penyalurannya sesuai dengan administrasi, kita ingin memastikan penyalurannya tepat waktu,” katanya.