Adik Emil Dardak Meninggal dengan Wajah Tertutup Plastik
BANDUNG - Wajah Eril Arioristanto Dardak, adik kandung Bupati Trenggalek Emil Dardak tertutup kantong plastik putih saat ditemukan tidak bernyawa di kamar kosnya di Bandung, Jawa Barat (Jabar).
Namun, penyebab kematian mahasiswa Teknik Kelautan Institut Teknologi Bandung (ITB) angkatan 2015 itu belum diketahui. Kasat Reskrim Polrestabes Bandung AKBP M Rifai mengatakan, korban pertama kali ditemukan oleh petugas kebersihan kos yang hendak membersihkan kamar.
Menurutnya, saksi yang juga petugas kebersihan kos di Jalan Dago Asri I Nomor 24, Kelurahan Dago, Kecamatan Coblong, Kota Bandung, Rena Emaliana sempat mengetuk kamar Eril sebanyak tiga kali. Karena tidak kunjung dibuka, Rena pun menggunakan kunci cadangan agar dapat masuk untuk membersihkan kamar.
Rena sangat terkejut saat mendapatkan Eril tergeletak di lantai dengan setengah wajah tertutup kantong plastik. Dia pun langsung melaporkan kejadian tersbeut kepada pemilik kos, Dini.
"Pengelola tempat kos kemudian melapor ke Polsek Coblong. Sekitar pukul 13.00 WIB, Inafis Polrestabes Bandung melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP),” kata M Rifai, Kamis (13/12).
Rifai menerangkan, hasil oleh TKP dan visum luar tidak menemukan tanda terjadinya kekerasan di tubuh korban. Terkait kantong plastik yang menutupi wajah korban, kata dia, kondisinya tidka tertutup rapat.
"Ada (plastik menutupi wajah korban). Tapi plastik itu tidak membekap karena terbuka, tidak terkunci. Ga tau dia lagi apa, plastik dipasang begitu saja," tutur Kasatreskrim.
Selain tidak ada tanda kekerasaan, ungkap Rifai, polisi mendapati laptop korban Eril masih menyala. Korban usai menonton YouTube tentang oksigen.
Saat ini, jenazah Eril telah dibawa keluarga dari Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS). Korban beralamat tempat tinggal di Jalan Swakarsa V Nomor 28 Pondok Kelapa, Duren Sawit, Jakarta Timur.