Bentrokan di Depan 'Showroom' Toyota Kota Bogor
BOGOR- Senin (20/1) siang Kota Bogor mencekam. Pasalnya terjadi bentrokan di persimpangan Yasmin dan Lotte Mart, Jalan KH Abdullah Bin Nuh di kota hujan itu.
Seperti diberitakan oleh Radar Bogor, bentrok yang melibatkan dua ormas itu tepatnya terjadi di depan showroom dan bengkel Toyota Auto 2000 hingga pertigaan menuju Jalan Johar, Senin (20/1) siang.
Penyebab bentrokan itu sendiri diduga merupakan lanjutan dari bentrokan sebelumnya, yang terjadi pada Senin (20/1) dini hari di di Jalan Sholis Under Pass, depan Apartemen Bogor Valley.
Suasana mencekam di depan 'showroom' dan bengkel Toyota di Jalan KH Abdullah Bin Nuh di kawasan Yasmin. (Foto: Istimewa).
Polsek Tanah Sareal juga melaporkan, bahwa bentrokan pada Senin (20/1) dini hari itu menyebabkan lima sepeda motor dibakar.
Sedangkan, tampak pada video viral yang diterima redaksi Jurnal Jabar, bentrokan yang terjadi Senin (20/1) siang ini, di depan showroom dan bengkel Toyota Auto 2000 itu, membuat sejumlah pengendara ketakutan.
Tampak juga beberapa wanita yang menggunakan jasa ojek online, panik dan ketakutan, pasalnya para oknum di bentrokan tersebut tak segan melempar bambu dan membawa senjata tajam.
Ketika berita ini diturunkan, polisi telah berhasil membubarkan bentrokan tersebut.