Menteri Basuki: Proyek Tol Cigatas Masuki Tahap Penentuan Lokasi
BANDUNG - Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono mengklaim rencana pembangunan Jalan Tol Cileunyi-Garut-Tasikmalaya-Ciamis-Banjar (Cigatas) memasuki tahap penentuan lokasi.
Menteri Basuki mengatakan, pendanaan proyek jalan tol di Pulau Jawa termasuk Bandung-Banjar merupakan investasi. Mengingat, kondisi ekonomi di Pulau Jawa sangat berkembang.
"Perkembangan pembangunan Jalan Tol Cigatas sedang penentuan lokasi dan akan ditenderkan pada 2019. Penentuan lokasinya nanti kami ajukan kepada gubernur," kata Menteri Basuki seusai menghadiri Upacara Hari Bakti PU di halaman Gedung Sate Bandung, Senin (3/12).
"Jadi, untuk pembangunan jalan tol di Jawa ini kebanyakan investasi karena kan Jawa sudah berkembang," ujarnya.
Sementara, Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Jawa Barat (Jabar) Iwa Karniwa mengatakan, proses uji kelayakan atau feasibility study (FS) Jalan Tol Cileunyi-Garut-Tasikmalaya (Cigatas) telah selesai dibahas.
"Pemprov Jabar juga telah menyosialisasikan proyek tersebut dengan Menteri PU. Khususnya, dengan Kepala Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT). Kami mendapat respons sangat baik dari pusat," kata Iwa Karniwa.
Proyek Tol Cigatas, kata dia, bernilai sekitar Rp5 triliun hingga Rp8 triliun. Menurutnya, proyek tersebut kemungkinan akan dilanjutkan hingga ke Cilacap, Jawa Tengah (Jateng).
"Kalau ke Cilacap bisa puluhan triliun. Untuk membiayai proyek tersebut sebagian besar menggunakan dana investasi swasta. Saat ini, proyek tersebut sedang dalam proses pemrakarsa dan lelang investasi," ujarnya. (Ant)