Pemkab Bandung Beri Bantuan 200 Unit Timbangan Elektronik
Bandung, Jurnal Jabar – Sebanyak 200 unit timbangan elektronik dibagikan untuk pasar milik Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bandung, pasar desa dan koperasi. Bantuan yang diberikan pemkab ini untuk meningkatkan kinerja usaha dan tertib ukur para pedagang.
"Semoga dapat memotivasi para pedagang dan petani untuk terus meningkatkan usahanya," ujar Bupati Dadang Supriatna di sela acara simbolis penyerahan bantuan, Senin (27/12).
Dilansir dari Instagram @humaskabbdg, selain timbangan elektronik, Pemkab Bandung juga memberikan 21 gerobak jualan pangan Beragam, Bergizi, Seimbang dan Aman (B2SA) yang diserahkan kepada Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) Alenda Kecamatan Rancabali, Saraksa Arjasari dan BUMDes Niagara Kecamatan Majalaya.
Ada juga alat produksi mesin kopi yang diberikan kepada Perkumpulan Gunung Tulus Sejahtera, mesin tembakau kepada Asosiasi Petani Tembakau Indonesia (APTI) Kabupaten Bandung, serta media informasi X-banner, buku himpunan peraturan waralaba dan perundangan untuk pemerintahan kecamatan dan desa di wilayah Kabupaten Bandung.
Berbagai bantuan ini diberikan untuk meningkatkan hasil produksi IKM kopi, dan meningkatkan pengetahuan bagi aparat di tingkat kecamatan dan desa serta para pelaku waralaba dan perundangan, dalam proses penerbitan perijinan.