Pemkot Bandung Beri Uang Saku untuk Atlet yang Berlaga di SEA Games Kamboja
Kota Bandung, Jurnal Jabar - Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung memberikan uang saku kepada atlet Kota Bandung yang akan berlaga dalam ajang SEA Games 2023 Kamboja dan Special Olympic World Summer Games (SOWG). Pelaksana Harian (Plh) Wali Kota Bandung, Ema Sumarna mengatakan, para atlet, pelatihan, dan ofisial SEA Games mendapatkan uang saku sebesar 500 dolar Amerika.
"Kalau untuk atlet yang akan bertanding di SOWG mendapatkan uang saku Rp2.500.000," ujar Ema dilansir dari bandung.go.id pada Selasa (2/5).
Ema menjelaskan, Kota Bandung menjadi kota dengan kontribusi atlet terbanyak pada kontingen SEA Games Kamboja, yakni mengirimkan 66 orang. Mereka terdiri dari 39 atlet dan 27 pelatih serta ofisial.
"Jadi Kota Bandung berkontribusi paling besar dibanding kabupaten/kota lain se-indonesia, yaitu 66 atlet yang dikirim," tutur Ema.
Menurut Ema, jumlah tersebut menunjukkan komitmen Pemkot terhadap pembinaan olahraga agar bisa berlaga di tingkat nasional maupun internasional. Ia berharap, para atlet dapat memberikan prestasi yang maksimal.
"Mudah-mudahan mendapat prestasi terbaik dan dapat menjadi juara umum," tandasnya.