Sekda Harap Gaji-Tunjangan Juni Cair Bulan Ini
BANDUNG - Sekretaris Daerah (Sekda) Jawa Barat (Jabar), Iwa Karniwa, berharap, gaji dan tunjangan aparatur sipil negara (ASN) bulan Juni cair pada akhir Mei. Cuti bersama cukup panjang, dalihnya.
"Mengingat cuti bersama Hari Raya Idulfitri baru berakhir pada 9 Juni 2019," ujarnya di Kota Bandung, Ahad (12/5). Sedangkan tunjangan hari raya (THR) akan cair Jumat (24/5) mendatang.
Cuti bersama Lebaran 2019 berlangsung 10 hari. Sejak 31 Mei hingga 9 Juni. Umumnya gaji dan tunjangan ditransfer tanggal 1 atau 2.
"Nah, karena mulai masuknya tanggal 10, kan, jauh. Maka, kita usulkan tanggal 30 Mei sudah bisa dibayarkan," ucap dia.
Alasan lainnya, pemprov telah menyediakan anggarannya. Karenanya, Iwa berharap, keinginannya terwujud. "Kan, bedanya sehari," kilahnya.
Usul tersebut telah disampaikan ke instansi terkait. Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) dan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK), sebagaimana ditulis Antara.
Di sisi lain, dirinya mengungkapkan, THR bagi ASN diberikan sebesar satu kali gaji dan beberapa butir tunjangan. "Total anggarannya, itu BKD yang tahu," katanya.
THR kali ini turut dinikmati non-ASN yang bekerja di lingkungan Pemprov Jabar. "Alhamdulillah, sekarang sudah ada aturannya," tuntas Iwa.