Tahun Baru di Bandung, Tiupan Terompet dan Letupan Kembang Api Mewarnai
BANDUNG - Perayaan malam pergantian tahun di Bandung tetap meriah meskipun tidak ada pesta khusus yang disiapkan Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung ataupun Provinsi Jawa Barat (Jabar).
Salah satu tempat kumpul yang dipilih warga Bandung, yakni Lapangan Gasibu. Warga tumpah ruah memadati lokasi sekaligus bersuka cita menyambut hari pertama tahun 2019.
Warga berangsur-angsur memadati Lapangan Gasibu selepas waktu salat isya. Namun, konsentrasi massa yang lebih masif terjadi mulai pukul 22.00 WIB. Nyaris tidak ada sudut yang kosong di Lapangan Gasibu yang terletak persis di depan Gedung Sate.
Saat waktu menunjukkan pukul 00.00 WIB, suarat terompet dan ledakan kembang api pun silih berganti bersautan. Warga yang sedari tadi momen tersebut pun bersorak riang sambil menyaksikan letupan-letupan kembang api di langit Bandung yang hitam pekat secara gratis.
Salah seorang warga Bandung yang turut menyalakan kembang api Rifan (35) mengaku datang ke Lapangan Gasibu bersama keluarganya. Dia pun mengeluarkan kocek pribadi untuk membeli kembang api yang memang terhampar di pinggiran kota.
"Sengaja beli. Untuk ikut meraimaikan malam tahun baru saja," kata Rifan, saat ditemui di lokasi.
Sementera, warga Bandung lain Nita (24) mengaku tetap larut menikmati pesta kembang api pada malam pergantian tahun. Dia mengaku senang berada di Lapangan Gasibu meskipun tanpa ada perayaan khusus yang digelar pada malam pergantian tahun kali ini.
"Enggak apa-apa, tak ada perayaan yang disiapkan pemerintah. Begini juga seru, tetap ada kembang apinya," ucap Nita.
Tidak luput, dia pun menyampaikan harapannya untuk Kota Bandung. Sebagai generasi milenial, Nita menginginkan Kota Bandung semakin maju ke depannya.
"Saya berharap tahun 2019 Kota Bandung dan Jabar bisa semakin maju," ujarnya.
Sementara itu, kondisi berbeda di kawasan Jalan Ir H Djuanda, Kota Bandung. Di lokasi tersebut warga yang merayakan pergantian tahun relatif sedikit. Hanya ada beberapa warga yang berkumpul di area Taman Cikapayang.