Taman Edukasi Kerukunan Umat Beragama bakal Dibangun di Jabar
Bandung, Jurnal Jabar – Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Agama (Kemenag) Jawa Barat (Jabar) berkolaborasi dengan Pemerintah Provinsi (Pemprov) akan membangun Taman Edukasi Kerukunan Umat Beragama (KUB) di Kabupaten Sumedang. Kepala Kanwil Kemenag Jabarm Adib, mengatakan taman ini akan dikelola sebagai taman edukasi KUB.
"Lahan tersebut akan dikelola Kemenag sebagai taman wisata edukasi Kerukunan Umat Beragama," kata Adib saat Sosialisasi Kerukunan Umat Beragama di Kabupaten Bandung, Rabu (27/10), dilansir dari laman kemenag.go.id.
Adib menjelaskan, Pemprov Jabar akan menghibahkan lahan seluas 5 hektare (Ha) kepada Kanwil Kemenag Jabar. Menurutnya, saat ini proses hibah masih berjalan.
"Proses hibah lahan masih berjalan,” sambungnya.
Lebih lanjut, Adib menyampaikan, taman ini akan dilengkapi tempat-tempat peribadatan yang menjadi miniature dari keragaman keagamaan di Indonesia.
Selain itu, akan dibangun juga gedung Kanwil Kemenag Jabar yang baru sebagai pusat layanan umat beragama. Gedung Sekretariat Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Jabar juga akan dibangun di lahan ini.
“Taman wisata edukasi Kerukunan Umat Beragama ini akan menjadi tempat anak-anak kita, para pelajar, bisa belajar tentang keragaman, bisa melihat bagaimana miniatur umat beragama di Jawa Barat, mengetahui tentang perbedaan sebagai rahmat, dan anugerah yang patut disykurui dan dirayakan sebagai keindahan,” pungkas Adib.
Mantan Wakil Rektor IAIN Syeikh Nurdjato ini menilai, realisasi pembangunan membangun Taman Edukasi KUB akan menjadi simbol Jabar dalam menjaga kerukunan antarumat beragama.