Tingkankan Pelayanan Publik, Pemkot Bekasi Sosialisasi SP4N Lapor

Tingkankan Pelayanan Publik, Pemkot Bekasi Sosialisasi SP4N Lapor Kegiatan sosialisasi SPAN-LAPOR! di Kelurahan Rawalumbu. Foto: bekasikota.go.id

Kota Bekasi, Jurnal Jabar - Pemerintah Kota (Pemkot) Bekasi berkomitmen meningkatkan kualitas pelayanan publik, salah satunya melalui sosialisasi kanal pengaduan  SP4N-LAPOR! untuk memfasilitasi aduan masyarakat. Subkoordinator Layanan Komunikasi dan Informasi Publik Diskominfostandi Kota Bekasi, Adelina Murni Siahaan mengatakan kegiatan ini untuk mengedukasi terkait pentingnya aspirasi masyarakat dalam pembangunan daerah.

"Dalam SP4N-LAPOR! ini ada hak masyarakat untuk menyampaikan laporan pengaduannya kepada penyelenggara negara,"katanya dikutip dari bekasikota.go.id, Rabu (12/7).

Lebih lanjut, dia menyatakan kanal ini dapat dimanfaatkan pemerintah sebagai bahan evaluasi pelayanan publik. Karena, pemerintah bisa menginventarisasi masalah publik melalui laporan masyarakat.

"Demikian pula kepada penyelenggara negara dengan adanya laporan pengaduan dan aspirasi melalui SP4N-LAPOR! bisa menjadi evaluasi sekaligus meningkatkan layanan publik yang dikelola oleh pemerintah ke arah yang lebih baik lagi," imbuhnya.

Sosialisasi dihadiri Camat Rawalumbu, lurah, ketua RT, tokoh masyarakat, dan karang taruna. Kegiatan ini juga diisi simulasi pelaporan dan cara mendaftarkan diri pada website lapor.go.id. Kemudian, Pemkot Bekasi juga membagikan standing banner terkait SP4N-LAPOR! yang akan ditempatkan di ruang pelayanan publik pada kantor kelurahan dan kecamatan yang ada di wilayah Rawalumbu.