V BTS Cetak Rekor Dunia Kumpulkan 10 Juta Pengikut Instagram
V BTS Cetak Rekor Dunia, Kumpulkan 10 Juta Pengikut Instagram dalam 4 Jam
Gaya Hidup, Jurnal Jabar - Personel grup K-Pop BTS, V memecahkan rekor dunia dengan mengumpulkan 10 juta follower (pengikut) Instagram hanya dalam waktu 4 jam 52 menit. V BTS mampu mengumpulkan 1 juta pengikut Instagram di akun @thv hanya dalam waktu 43 menit.
Pemilik nama asli Kim Tae-Hyung itu berhasil mengalahkan rekor Jennifer Aniston yang sebelumnya memegang rekor 8,6 juta pengikut dalam 24 jam. Hingga Selasa (14/12), pengikut V BTS sudah mencapai 25,6 juta orang.
Melansir Soompi, Selasa (14/12), Guinness World Records mengonfirmasi V memecahkan dua kali waktu tercepat untuk menggaet followers Instagram dari satu juta dan sepuluh juta. Rekor ini tak lepas dari para penggemar yang menjuluki V sebagai social king (raja media sosial) di mana dia dikenal aktif berkomunikasi dengan penggemar.
Foto pertama yang diunggah V pada 6 Desember adalah karya seniman Woo Ram Choi yang dipajang di Leeum Museum of Art. Menyusul unggahan kedua yakni sebuah foto hitam putih sambil memegang bunga dan melihat ke kamera. Keduanya mendapatkan lebih dari 12 juta likes dari para penggemar.
Tidak hanya itu, V juga memecahkan rekor postingan Instagram yang paling disukai oleh artis Asia. V juga memposting beberapa foto anjing peliharaannya Yeontan yang kini menjadi postingan tercepat yang mencapai 10 juta likes.
Sementara itu, BTS juga memegang rekor dunia untuk untuk penonton Youtube terbanyak lewat lagu mereka Butter. Ditambah dengan berbagai penghargaan sepanjang 2021, Guinness World Records menobatkan BTS sebagai Guinness World Records Half of Fame 2022.
Komentar