49 Atlet Kukar Siap Ikuti Taekwondo Gubernur Cup Tournament 2022
Kutai Kartanegara, Jurnal Jabar – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kutai Kartanegara (Kukar), Kalimantan Timur mengirim 49 atlet Taekwondo untuk mengikuti Taekwondo Gubernur Cup Tournament se-Kalimantan Tahun 2022, Kamis (24/2).
"Ajang ini menjadi momentum dalam pengembangan kapasitas para atlet dalam ajang kejuaraan antar daerah, maupun guna mempersiapkan atlet-atlet Taekwondo Kukar dalam ajang kejuaraan nasional maupun internasional," ujar Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra Setda, Akhmad Taufik, saat membacakan amanat Bupati, Edi Damansyah.
Dikutip dari kukarpaper.com, Ia mengatakan Pemkab bersama Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kukar akan terus mendukung program maupun sarana prasarana agar kualitas olahraga di daerah semakin meningkat dan meraih keunggulan dengan predikat juara dalam setiap ajang kejuaraan.
Menurutnya, atlet taekwondo mengikuti kejuaraan ini mengindikasikan bahwa proses pembinaan yang berkelanjutan dalam olahraga Taekwondo di Kukar berjalan dengan baik.
Bupati mendorong Pengkab Taekwondo Kukar menjadikan ajang ini sebagai momentum pengembangan kapasitas para atlet dalam ajang kejuaraan antar daerah. Sekaligus mempersiapkan atlet-atlet Taekwondo Kukar dalam ajang kejuaraan nasional maupun internasional.
"Para atlet harus memiliki sikap hormat dan berintegritas, bersikap bijaksana, sopan santun, jujur, adil dan sportif. Kemudian tekun dan kontrol diri, yakni dapat menerima tantangan sebesar apapun serta dapat mengontrol aksi dan reaksi ketika menghadapi situasi apapun, memiliki semangat juang, dalam arti tidak mudah patah semangat,” pesannya.